Lifestyle, Tekno, Otomotif, Kuliner

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

September 27, 2016

Mamypoko Berbagi Kelembutan Melalui Pelukan Cinta

Pintu Masuk Area Jelajah Pokojang Land, Atrium Central Park Jakarta

Kasih sayang orangtua kepada anak tak ada batasnya, apalagi sejak masa golden age hingga lima tahun memiliki dampak besar terhadap proses tumbuh kembang anak. Banyak cara yang bisa di lakukan orangtua untuk komunikasi dengan anak salah satunya dengan memberikan sentuhan termasuk pelukan cinta.

Apakah sudah memeluk anak hari ini ?

Sebagai seorang bapak baru yang di karunia buah hati dengan usia satu tahun lebih, Melihat anak saya saat ini yang sedang aktif-aktifnya mengenal hal baru dan kesibukan saya saat ini.  Saya merasakan langsung interaksi orangtua dengan anak sangatlah penting, Makanya tidak heran kalau anak saya sedang rewel (nangis) pasti yang dicari ibunya terlebih dahulu untuk sekedar dipeluk atau digendong, untuk itu saya juga usahakan untuk selalu berpelukan tiap hari walaupun sebentar dan mengajaknya bermain.

Berpelukan bersama si kecil di Pokojang Land

Pentingnya Berpelukan

Berdasarkan studi Unicharm Jepang berkolaborasi dengan Profesor Hideku Ohira dari Nagoya University Jepang terhadap ibu dan bayi usia dini antara usia tiga hingga lima bulan, menunjukkan keampuhan sentuhan orang tua pada anaknya. Studi tersebut dilakukan untuk memverifikasi mengenai interaksi pelukan ibu dan bayi dalam posisi menggendong bayi guna mempelajari hubungan antara pelukan ibu terhadap perasaan nyaman, serta perasaan bahagia melalui pengukuran denyut jantung.

Selain itu, Studi membandingkan efek rasa nyaman dan bahagia yang timbul sebelum dan setelah ibu memeluk bayinya. Setelah berpelukan, efek rasa nyaman dan bahagia meningkat menjadi sampai dengan 106% dibandingkan dari kondisi sebelum berpelukan. Fenomena peningkatan kenyamanan dan kebahagiaan ini tidak hanya terjadi pada hanya salah satu pihak saja melainkan kepada keduanya yaitu ibu dan anak.

Pelukan adalah Bahasa Universal Bentuk Sentuhan Cinta

Sebagai bentuk kepedulian dan ungkapan cinta untuk bayi Indonesia, Mamypoko mengajak keluarga Indonesia untuk saling berbagi kelembutan sentuhan cinta dengan menggelar rangkaian kegiatan MamypokoLoveTouch baik online maupun offline. Memulai rangkaian acara ini, mamypoko memasang video yang menangkap kejadian sehari-hari ibu dan untuk kegiatan onlinenya sharing foto di media sosial foto sedang berpelukan bersama anak dengan menggunakan hashtag #mamypokolovetouch yang nantinya setelah terkumpul ribuan foto akan dihitung sebagai jumlah popok yang akan disumbangkan bagi bayi yatim piatu.

Tak hanya itu, kegiatan offline Mamypoko mengajak seluruh ibu untuk bisa merasakan langsung pengalaman dunia penuh kelembutan yang diberi nama Area Jelajah "Pokojang Land" yang berlangsung selama 4 hari, 22 hingga 25 September 2016 di Mall Central Park Jakarta, Sekaligus sebagai acara puncak kegiatan Mamypoko Love Touch.

Talkshow Blogger Gathering MamypokoLoveTouch

Kebetulan pada hari pertama (22/09) diadakan talkshow blogger gathering dan family time saya menyempatkan hadir atas undangan dari komunitas Blogger Crony dengan menghadirkan narasumber seorang aktris sekaligus model dan ibu muda inspiratif yang cantik, Laura Basuki, lalu Irma Dwi Oktaviani, Senior Brand Manager PT Unicharm Indonesia, dr.Titi Lestari Sugito, Sp.KK (K), Penasihat Kelompok Studi Dermatologi Anak Indonesia dan Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit & Kelamin (Perdoski), Ketua Yayasan Sayap Ibu, Tjondrowati Subiyanto, dan Assistent Brand Manager, PT Unicharm Indonesia, Grace Fransiska Juniva Silalahi

Irma Dwi Oktaviani, Senior Brand Manager PT Unicharm Indonesia

Acara yang dimulai sekitar pukul 15.30 wib langsung di awali oleh Irma Dwi Oktaviani, selaku Senior BM PT Unicharm Indonesia. Dalam paparannya Melalui rangkaian kegiatan #Mamypokolovetouch, berbagi pelukan, inspirasi dan pengetahuan, Unicharm mengharapkan keluarga Indonesia terinspirasi untuk mengoptimalkan kualitas hidup keluarga dengan berbagai sentuhan dan pelukan cinta kepada anak balitanya. "Pelukan adalah bahasa Universal bentuk sentuhan cinta", tambah.

Pentingnya Pelukan dan Sentuhan Untuk Balita

Selain itu, Pelukan adalah ekspresi cinta penuh kekuatan yang mampu memberi kebahagiaan untuk semua yang mendapatkannya. Tak hanya memberikan kebahagiaan, pelukan pun berdampak pada kondisi kulit. Menurut dr. Titi Lestari Sugito, Sp.KK (K) . Kulit adalah cerminan dari semua respons dari dalam tubuh. "Respons psikis akan tercermin di kulit. Jika psikis sehat, kulit pun sehat," tuturnya.

"Melalui sentuhan atau pelukan anak akan merasa disayang, nyaman, aman, inilah yang berdampak pada psikolog anak", ujar dr Titi.

Memilih produk popok sekali pakai yang memeluk lembut di kulit merupakan salah satu cara orangtua memberikan kenyamanan untuk si kecil. Faktor penting dalam memilih popok adalah untuk menjaga kulit bayi tetap kering dan terlindungi dari risiko iritasi. Nah akhirnya saya jadi tahu berkat menghadiri talkshow blogger gathering mamypokolovetouch walaupun seorang bapak mana popok yang lembut di kulit dan memiliki daya serap yang tinggi agar si kecil tetap merasa nyaman. :)

Seperti halnya Laura Basuki sebagai Publik Figure, menurutnya Sesibuk apa pun ibu yang bekerja, berkarier atau banyak sekali pekerjaan lain untuk menghidupi keluarga, anak tetap butuh perhatian utuh dari ibu. "Anak tidak selalu butuh materi, tapi mereka juga butuh perhatian. Contohnya Pagi sebelum perhi bekerja, ibu bisa peluk, mengobrol, bermanjaan, itu sudah sangat berarti bagi anak. Beda rasanya kalau anak dipeluk sayang dengan ibunya sendiri, anak hafal aroma tubuh ibunya, detak jantung, walaupun hanya lima menit berpelukan itu sangat berarti."

Grace Fransiska Juniva Silalahi, menjelaskan " Melalui donasi pelukan dan donasi popok mamypoko ini anak-anak balita yang kurang beruntung dapat merasakan sentuhan cinta dari keluarga Indonesia, dengan popok selembut kulit bayi".

Mamypoko Pants Extra Soft

Bicara soal popok, Popok seperti apa sih yang memberikan perlindungan paling lembut di kulit bayi ? Yakni popok dengan extra soft: Lembut, Daya Serap Tinggi dan pastinya nyaman. Kebetulan saat acara blogger gathering langsung didemokan uji daya serap popok extra soft mamypoko, ternyata daya serapnya cepat meresap hingga saat di tempelkan menggunakan kertas tetap kering. Popok pants ekstra soft menghadirkan dua varian warna biru untuk bayi laki-laki sedangkan warna pink untuk bayi perempuan.

Wahana Bermain Pokojang Land

Balik lagi mengenai Kegiatan Jelajah Pokojang Land yang berlangsung di Atrium Mall ditambah dengan konsep yang menarik tentunya menjadi pusat perhatian para pengunjung mall saat itu, Area Jelajah Pokojang Land serasa sedang di atas awan dengan penuh kelembutan, Dimana si kecil dapat merasakan kelembutan seperti permainan mandi bola lembut, bermain di Jembatan musik Pokojang, Pertunjukan Boneka Pokojang, dan yang menariknya lagi pengunjung akan mendapatkan gratis contton candy atau Kata orang sunda gulali dan gratis photo booth hasil Fotonya bisa langsung di bawa pulang sebagai kenang-kenangan, selain itu masih banyak kegiatan di Pokojang Land seperti Pertunjukan boneka Pokojang, Menari bersama Pokojang, Lomba mewarnai Pokojang, dan Lomba model " Mom and Me Love Touch Hunt"

Salah satu pengunjung sedang memeluk Boneka Pokojang Hug Meter yang nantinya akan didonasikan
Blogger gathering di akhir acara Foto Bersama dengan Narasumber

Selain area bermain, terdapat boneka besar Pokojang Hug Meter tepat di depan area masuk Pokojang Land pengunjung dapat ikut langsung berdonasi dengan memeluk boneka Pokojang Hug Meter secara otomatis 1 Pelukan = 1 Popok Mamypoko. Nantinya jumlah donasi akan di akumulasi dari jumlah pelukan yang berhasil di kumpulkan pada Boneka Pokojang Hug Meter dan jumlah foto pelukan cinta yang dishare dengan tagar #mamypokolovetouch akan disumbangkan ke yayasan Sayap Ibu. Pokoknya seru banget gak nyesel datang ke jelajah mamypoko Pokojang Land selain bermain kita juga bisa langsung berbagi donasi melalui pelukan. Semoga kasih sayang dengan pelukan cinta terus menular ke semua keluarga Indonesia, Seperti biasa para blogger sebelum pulang tidak lupa untuk foto bersama dengan narasumber.***

Masih penasaran dengan Blogger Gathering #Mamypokolovetouch di Pokojang land, Simak video di bawah ini :



Salam Berbagi Kelembutan

NB: Info Berbagi Foto Pelukan Cinta dengan tagar #mamypokolovetouch bisa lihat di portal Mamypokolovetouch.com atau media sosial @mamypokoID

Foto dok pribadi @cidyrus

September 09, 2016

Citi Indonesia Launching Layanan Perbankan "Citi Priority"

The Launch of Citi Priority | (kiri) Batara Sianturi, Amol Gupte, Harsya Prasetyo (kanan)
Solusi Layanan Perbangkan akan prioritas perencanaan keuangan dan target investasi bagi Profesional maupun Pengusaha Muda.

Perkembangan dunia digital yang begitu pesat saat ini ditambah peningkatan layanan data internet di Indonesia yang sudah membaik. Tentunya aktivitas masyarakat menjadi terbantu lebih mudah dan cepat. Apalagi dalam bidang jasa khususnya perbankan memberikan pelayanan untuk memudahkan dan kepuasan para nasabahnya dalam setiap melakukan aktivitas perbankan sudah menjadi keharusan yang harus diutamakan apalagi nasabah prioritas.

Citi Indonesia (Citibank) yang tersebar di enam kota besar - Jakarta, Bandung, Surabaya, Semarang, Medan, dan Denpasar ternyata telah hadir di Indonesia sejak tahun 1968 dan merupakan salah satu bank berjaringan internasional terbesar di Indonesia.

Sebagai bank berskala global, Citi Indonesia kemarin (07/09) bertempat di Bali Room, Kempinski Hotel Jakarta baru saja meluncurkan inovasi layanan perbankan untuk menjawab kebutuhan perencanaan keuangan dan target investasi bagi nasabah di kalangan Profesional dan Pengusaha Muda Indonesia yang diberi nama City Priority.

Wahana User Experience Citi Priority

Kebetulan saya menyempatkan untuk hadir atas undangan dari Excite Indonesia, Acara yang dikemas cukup menarik perhatian saat masuk wahana dengan konsep multimedia dan visual pencahayaan, pengalaman langsung menggunakan speciment card langsung saya coba untuk mengetahui layanan perbankan bagi nasabah Citi Priority selain itu terdapat QR Code di belakang Kartunya untuk mendapatkan penawaran spesial dari digital merchant.

Foto bareng Blogger dan Ibu  Vera -Head of Corp Affair Citi Indonesia | foto by mubarika
Tanpa menunggu lama acara di mulai dipandu oleh Mas Alvin Adam atau populer dengan Just Alvin, lalu dibuka langsung oleh CEO Citi Indonesia, Batara Sianturi. Dalam sambutannya menyatakan, "Citi Priority merupakan bukti dari komitmen Citi untuk terus berinovasi dan memanfaatkan keahlian dalam bidang digital banking, serta memperkuat eksistensi Citi sebagai bank berskala global berkonsep simpler, smaller, safer and stronger."

Citi Priority Speciment Card

Apa sih Citi Priority?

Citi Priority merupakan layanan perbankan yang diperuntukan bagi nasabah dengan kepemilikan investable amount sebesar atau lebih dari Rp.300.000.000,- ( tiga ratus juta rupiah ) setiap bulannya yang ditempatkan pada produk Citibank dan/atau produk yang dipasarkan oleh Citibank.

Tiga pilar utama keunggulan Citi Priority, yaitu:

1. Access to team of Personal Bankers

Adanya tim personal Bankers dan tim ahli yang siap membantu nasabah mencapai tujuan finansial dengan kebutuhannya, serta dilengkapi dengan: layanan CitiPhone Banking 24 Jam dan layanan e-chat: citibank.co.id

2. Digital and Global Banking

Layanan untuk memberikan kemudahan, kenyamanan dan fleksibilitas bagi nasabah dalam melakukan kegiatan keseharian perbankan, dimana saja serta kapan saja, serta dilengkapi dengan: Citibank Online dan Citibank Mobile Banking, Tarik tunai bebas biaya di ATM Citibank dan Jaringan ATM PLUS di seluruh dunia, sekaligus tersediannya Dana Darurat untuk nasabah.

3. Appreciation and Digital Rewards

Sebagai bentuk apresiasi Citi kepada nasabah Citi Priority, beragam keistimewaan dapat dinikmati nasabah, Seperti: Hadiah spesial pada hari ulang tahun, Point Rewards dan penawaran spesial online shopping dari berbagai digital merchant (Berrybenka, Foodpanda, Bobobobo, Happy Fresh dan Iflix).

Sesi talkshow dipandu oleh Alvin Adam

Setelah resmi di launching Oleh CEO Citi Indonesia, Batara Sianturi bersama Mr Amol Gupte Head of City ASEAN. Dilanjutkan dengan talkshow bersama Mike Rini Sutikno (Perencana Keuangan) dan Harsya Prasetyo (Retail Bank Head Citi Indonesia)

Menurut Mike, "Kalangan profesional dan pengusaha muda Indonesia cukup optimis dalam mencapai tujuan keuangan jangka panjang mereka. Namun pengetahuan literasi finansial mereka cukup rendah, sehingga dibutuhkan sarana atau layanan yang dapat membantu mengelola keuangan agar dapat seimbang antara pengeluaran kebutuhan sehari-hari dan investasi masa depan."

Lalu menurut Harsya, "Target segmen Citi Priority yang berada di usia 21-45 tahun telah memiliki penetrasi investasi yang cukup tinggi, yaitu 62% dari total populasi yang ada. Hal ini menunjukan bahwa konsultasi finansial dengan tim ahli merupakan kunci keberhasilan dalam pengelolaan keuangan nasabah."

Apalagi, "Pengguna Internet Bangking di Citi saat ini sudah mencapai 54% dari total nasabah di segmen ini." tambah Harsya.

Point penting yang bisa saya simpulkan dari "Citi Priority", Dengan kita menjadi nasabah citi Priority bukan hanya mendapatkan layanan perbangkan yang spesial dan tabungan semata namun aset finansial kita akan di kelola oleh tim ahli agar perencana keuangan masa depannya terarah, makanya Kalau mau berinvestasi harus tahu tujuannya terlebih dahulu dan menanyakan kepada ahlinya, selain itu yang menarik dari Citi Priority bebas tarik tunai di ATM seluruh dunia dan nasabah akan mendapatkan point rewards. #ChangeYourPriority

Semoga dengan layanan perbangkan terbaru dari Citi Indonesia, Citi Priority dapat menjadi solusi dalam menentukan prioritas dan mencapai tujuan utama, baik jangka pendek, menengah maupun jangka panjang bagi nasabah khususnya nasabah muda. Selamat dan sukses untuk Citi Indonesia atas peluncuran Citi Prioritynya.***

Simak Cuplikan Launching Citi Priority:


Salam Inovasi

Sumber Foto dok pribadi

September 07, 2016

iCar Asia Media Otomotif Terbesar di ASEAN

Hamish Stone, iCar Asia Chief Executive | Sumber iCar Asia

Perkembangan dunia otomotif khususnya kawasan Asia menurut saya masih menjanjikan apalagi dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat harus terus berinovasi guna memberikan kenyamanan pada para konsumen dan mitranya.

Seperti halnya, iCar Asia yang merupakan group media otomotif terbesar dan terkuat di Asia Tenggara terus berinovasi. Saat ini, memperoleh investasi baru sebanyak AUD 22,5 Juta. Catcha Group selaku pemegang saham terbesar iCar Asia Limited berkomitmen untuk menambah investasi sampai AUS $5Juta.

Hamish Stone selaku iCar Asia Chief Executive, mengatakan " Ini adalah sebuah kepercayaan dari pasar yang akan memberi kami sumber daya yang diperlukan untuk mengembangkan bisnis selama 1 tahun ke depan menuju break event point (BEP)."

iCar Asia yang beroperasi di Malaysia dengan nama portal otomotifnya ( Carlist.my) , lalu di Thailand ( Thaincar.com, Autospinn.com, One2car) dan di Indonesia memiliki 2 portal yakni mobil123.com dan otospirit.com

Mobil123.com adalah portal otomotif terbesar dan terpercaya yang menghubungkan penjual dan pembeli kendaraan pada suatu automotif.

Otospirit.com adalah portal otomotif dan gaya hidup yang memiliki perkembangan luarbiasa.

Dari semua portal yang di miliki iCar Asia dengan teknologi pendukung dan pengembangan jaringan, iCar Asia telah me jelma menjadi group media otomotif paling disegani di Indonesia.

"Kami sadar bahwa kami harus meningkatkan investasi di teknologi, Marketing dan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM).  Menggali potensi yang dimiliki oleh iCar Asia dalam beberapa tahun mendatang, tambah Hamish Stone."

Beberapa perkembangan teknologi yang sudah diluncurkan di Indonesia melalui mobil123.com yakni SI JARI sebuah platform untuk para dealer mengatur investornya, serta yang baru saja dipublikasikan layanan LiVE CHAT fitur yang menghubungkan pengunjung mobil123 dengan Customer Support mobil123 secara realtime.

iCar Asia yang berkantor pusat di Kuala Lumpur, malaysia terus bekerja untuk memanfaatkan posisinya sebagai pemimpin di pasar iklan online otomotif yang berkembang pesat di kawasan ASEAN, Amin.

Salam Otomotif