Lifestyle, Tekno, Otomotif, Kuliner

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Januari 01, 2013

Kilas Balik 2012 Menjadi Blogger

Postingan kali ini hanya berbagi cerita kegiatan saya di tahun 2012 selama menjadi blogger dan sudah di publish baik di blog personal maupun blog keroyokan (kompasiana,blogdetik), karena banyak kegiatan positif dan pengalaman berharga yang saya dapatkan. Tentunya blogger saat ini tidak hanya sekedar menulis cerpen, fiksi atau pengalaman pribadi saja di blognya, tapi sudah bisa berbagi informasi, berita dari warga untuk warga.disebut sebagai reporter warga atau Citizen Journalis.

Kegiatan blogger yang saya ikuti begitu banyak di tahun 2012 mampir tiap bulan pasti ada di banding tahun sebelumnya, seperti event tahunan blogger, event komunitas blogger, launching produk, workshop atau sekedar kopdar dan masih banyak lagi.


Berawal dari Panti Asuhan Yayasan Amal Wanita Ciputat, Tangerang selatan pada bulan Januari untuk merayakan hari jadi yang ketiga  komunitas dBlogger saya hadir di acara  Blogger untuk pertama kalinya diawal tahun 2012. Bulan selanjutnya acara launching Jam berkelas Internasional "Revel" di Epicentrum  Kuningan, sekaligus untuk pertama kalinya saya main ke Epicentrum yang bersebelahan dengan Pasar Festival.
Acara blogger lainnya seperti Gerebeg Blogger dari komunitas blogger depok (deblogger) di Sere manis Restaurant, dengan tema “Optimilisasi Gadget Untuk Blogger”.yang bekerjasama dengan salah satu provider. Kopdar Komunitas Bogor (Blogor) sambil kegiatan mancing dan bagi-bagi hadiah :D , mancing mania heee :)  

lalu Nobar taping Kick Andy di Metro TV bersama teman-teman blogger dengan topik berbagi kisah  pengalaman para pemain Film “Negeri 5 Menara” dari buku Bestseller karya Ahmad Fuadi, sekaligus penonton dihibur dengan kehadiran band papan atas yang Judul lagunya“Bang Toyib” yaitu Wali.

Workshop Intip Buku di Menara Sjafruddin Prawiranegara, bersama blogger guru dan blogger senior kompasiana, selanjutnya event Jakarta Book Fair di Istora Senayan, Bedah buku Bestseller Oki Setiana Dewi sekaligus launching Buku terbarunya yang berjudul "Cahaya di Atas Cahaya".

Pada bulan Juli, Acara Gathering media dan komunitas Blue Bird Group 2012, di sepanjang aliran sungai Ciliwung daerah Condet-Balekambang. adalah program peduli BlueBird group dalam melestarikan sungai Ciliwung menjadi eco wisata yang menyenangkan. lalu di bulan yang sama undangan dari kompasiana diskusi bersama Mrs Mindy Mc Adams di PacifikPlace-Sudirman @america, dari University of Florida membahas Social Media for Citizen Journalism. bulan selanjutya Agustus Blue Bird Group mengadakan acara aksi Donor Darah dan santunan ke anak-anak yatim piatu dalam program BlueBird peduli sekaligus buka bersama di Museum Trasportasi TMII.


Acara blogger lainnya yaitu Launching Toko Philips di Kenari Mas, Jakarta. "Philips Home Lighting Store dan Home Lighting Solution". Launching website property no 1 di Indonesia "Rumah123dotcom" bertempat di FX Plaza-The Cone. lalu Grand Launching tablet lokal "Relion Realpad" di FX Plaza -The Cone, Acara tersebut tidak hanya launching tablet baru tetapi ada kompetisi  ID-Android Rooting, untuk mendapatkan hadiah jutaan rupiah dan hadiah menarik tentunya. lalu Launching Samsung GalaxyNote 10.1 di Grand Indonesia.

Semua kegiatan di atas seperti nobar, launching ataupun workshop menjadi kebanggan tersendiri buat saya sebagai blogger bisa lebih awal mengetahui informasi dan langsung mencoba produk terbaru sebelum di lepas dipasaran. Mungkin hanya ini sekilas kegiatan blogger saya di tahun 2012 yang bisa saya bagikan, walaupun masih banyak kegiatan blogger lainnya.

Selamat Tahun Baru 2013, Semoga eksisnya blogger ditengah-tengah masyarakat bisa membantu memberikan pesan, cerita, pengalaman, informasi yang aktual dan inspiratif dari warga untuk warga.

Salam Blogger


0 komentar:

Posting Komentar

T'rimks sudah mampir ke postingan ini semoga bermanfaat dan berguna. Jangan lupa juga tinggalin jejak di kolom komentarnya ya, semoga bisa menjalin silaturahmi.

Tunggu postingan selanjutnya yang makin bermanfaat dan aktual.

Salam, @cidyrus